Juada Tart Makin Disukai Wisatawan

Juada Tart Makin Disukai Wisatawan

\"KUESetiap daerah mempunyai makanan unik dan khas tersendiri, termasuk kota Bengkulu yang salah satunya yaitu Kue Tatr. Masyarakat Bengkulu maupun masyarakat luar yang berkunjung ke Bengkulu belum lengkap apabila tidak membawa oleh-oleh yaitu Kue Tat yang merupakan makanan khas Provinsi Bengkulu. Kue ini sering disebut Juada Bay Tatr, dengan tampilannya berbentuk segi empat seperti tatr. Kue ini makin digemari masyarakat Bengkulu maupun masyarakat yang berkunjung ke Bengkulu.  Karena rasanya manis, lembut dan renyah yang dilapisi dengan selai nanas. Menurut Richa (50) pengusaha Kue Tatr yang berada di Jl. Gg Dharma Wanita Pematang Gubernur Kota Bengkulu ditemui Selasa, 5/03  ia mengungkap  penjualan Kue Tatr cukup menjanjikan.   Kue ini banyak yang diminati baik warga  Kota Bengkulu maupun Provinsi lain seperti Palembang, Padang, Jambi, maupun daerah-daerah Bengkulu Selatan, Bengkulu Utara, Curup dan lainnya. Dalam perkembangan Juada Tatr ini tidak hanya berbentuk bulat, juga mengalami modifikasi bentuk segi empat dan lainnya. Juada ini terbuat dari gandum, gula pasir, telur ayam, dan mentaga. Setelah kue jadi kemudian barulah dioleskan selai nanas diatasnya. Rasanya lembut dan manis dan sedikit renyah dengan selai nanas yang manis mengigit membuat kue ini banyak  disukai. Selain banyak dihidangkan pada saat acara kebesaran Kota Bengkulu, Juada tatr juga menjadi oleh-oleh yang paling banyak dicari. Sementara itu Devi (24) salah satu karyawan Richa ia menjelaskan pembuatan kue Juada Tatr ini juga sangat mudah, dan tidak memakan waktu yang banyak. \'\'Dalam sehari bisa terbuat puluhan bahkan ratusan kue Tart.  Namun kami membuatnya berdasarkan perkiraan pesanaan juga,”ungkap wanita yang sudah 3 tahun berkerja ini. (Mg4)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: